Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Agustus, 2016

Sedikit tentang SM3T

Beberapa hari lalu saya mendengar bahwa beberapa teman saya lolos seleksi SM3T, dan saat itu mereka sedang mengikuti pelatihan atau pra-kondisi di daerah Ciuyah, Lebak, Banten. Mereka bakal dikirim ke daerah 3T, yakni terluar, terdepan dan tertinggal untuk mendidik siswa-siswi daerah dan tentunya ikut berkontribusi dalam mengembangkan daerah tersebut di beberapa aspek. Hal ini tentu menyebabkan para peserta SM3T untuk mempersiapkan segala sesuatunya yang diperlukan di luar persiapan mengajar pada umumnya. Intinya sih selain fisik yang prima, perlu juga banyak persiapan guna mengakali segala kekurangan pada sarana yang ada disana, selain itu perlu keterampilan bermasyarakat yang baik dibumbui dengan kemahiran kita dalam salah satu kesenian. Hal itu tentunya dapat menunjang kenyamanan para peserta SM3T dalam pengabdiannya. Yang terprnting ialah niat yang ikhlas dalam menjalankan semuanya, sehingga tidak ada rasa terbebani ataupun merasa rugi karena semuanya akan ternilai menjadi s...

Diantara orang tidur

Ah, malam ini aku akan memulai lagi, menulis kata demi kata untuk menuangkan isi dari wadah ini. Walaupun keadaan di sekitarku masih sepi. Pukul 1.33 pagi aku masih menyendiri di antara puluhan mahasiswa di sebuah asrama pondok pesantren. Dikatakan asrama karena ini adalah tempat penginapan bagi sekelompok mahasiswa yang paginya kuliah di kampus, lalu jika dikatakan pondok pesantren ya, karena di sini kami diajari tentang Al-qur'an dan kitab-kitab salaf. Ini adalah waktunya untuk tidur, tapi kenapa aku masih menuliskan kata-kata yang tak tahu ada manfaat atau tidaknya dalam kalimat ini. Namun aku hanya menuruti keinginan hati. Tapi aku tak berani jamin kalau saat ini hati yang menuntun, karena hari ini kita kadang menyamakan hati dan ego kita. Ruang tidur disini ada 18 tempat tidur tingkat dua, jadi ada 2 kasur atas dan bawah. jika terisi semua berarti ada 36 orang. Ini sudah cukup untuk membuat sebuah tim paduan suara dengkuran yang bisa diberangkatkan olimpiade bulan ini. Tapi...